26 Jun 2016

kontroversi ahok



       Sosok Ahok ini adalah fenomena baru di Indonesia.Betapa tidak dia berasal dari keturunan tonghoa,ras yang selama ini begitu jauh dari dunia perpolitikan indonesia,karena selama ini mereka cenderung tertarik pada dunia bisnis dan bukannya dunia politik.Kedatangan Ahok langsung menghebohkan dunia perpolitikan indonesia.Diawali dengan pencalonan dirinya sebagai wakil gubernur jakarta mendampingi bapak Jokowi kala itu.Dan terpilih secara mengejutkan walopun bapak jokowi sendiri bukanlah orang betawi asli namun kenyataannya rakyat jakarta mempercayakan kepada bapak Jokowi ini untuk memimpin provinsi Jakarta.
             Dalam perjalanan waktu Ahok tidak dinyana ketiban untung dengan tiba-tiba menjadi gubernur pengganti bapak Jokowi yang kala itu menang dalam perebutan kursi presiden.Bisa jadi ini adalah keberuntungan Ahok untuk bisa menjadi gubernur jakarta tanpa dipilih terlebih dulu oleh rakyat jakarta.Selama menjalani jabatan sebagai gubernur pengganti,ahok selalu bikin kontroversi-kontroversi.Kontroversinya dia mulai dengan berani melawan partainya sendiri yang mengusungnya.Karena keliatannya ahok mempunyai prinsip yang tidak suka diatur-atur oleh orang lain.Dia punya prinsip bukan dia yang ikut partai tapi partailah yang mengikuti dia.Hal ini membuat kebencian yang mendalam pada kubu  partai Gerindra yang telah susah payah membesarkannya.Dan sempat dijuluki “kutu loncat” oleh pratainya.
        Kontroversi selanjutnya dilakukan Ahok yaitu mencalonkan diri tanpa minta bantuan dukungan partai.Ahok merasa partai ini hanya di isi oleh orang-orang yang haus kekuasaan dan haus harta.Dia tidak mau terjebak dalam pusaran itu,,karena menjadi calon gubernur independen akan membuat dia lebih fleksibel dalam menjalankan tugasnya sebagai Gubernur.Hal inilah yang membuat langkah Ahok untuk menjadi gubernur makin sulit,karena halangannya ada dimana-mana.Ahok yang merasa bisa mencalonkan diri tanpa butuh bantuan partai membuat orang orang partai kebakaran jenggot.Disatu sisi ini fenomena baru buat rakyat indonesia sendiri.Karena selama ini rakyat indonesia hanya memilih gubernur yang disodorkan oleh partai politik saja.
            Ahok yang seolah-olah sanggup berdiri tanpa bantuan partai politik membuat orang-orang partai marah sehingga melakukan serangan politik secara bertubi-tubi serta dari berbagai arahi.Dan serangan itu ada pada sangat kasus sumber waras meledak.Dimulai dengan hasil audit BPK yang telah menyimpulkan bahwa pemerintah daerah khususnya DKI Jakarta telah melakukan penyimpangan saat melakukan pembelian lahan rumah sakit Sumber Waras.Berkas audit BPK sendiri telah diserahkan ke KPK.Dan setelah masuk ke meja KPK,Ahok sempat dipanggil sebagai saksi membuat serangan dari orang-orang partai makin menjadi-jadi yaitu contohnya seperti haji Lulung,dia sangat berharap Ahok bisa jatuh karena kasus Sumber Waras ini.Kasus Sumber Waras ini sebenarnya bisa menjadi taruhan bagi masa depan ahok untuk menjadi gubernur DKI jakarta,betapa tidak Ahok selama ini di persepsikan oleh masyarakat sebagai orang yang jujur lurus dan berani melawan koruptor secara terang-terangan.
            Setelah diselediki cukup lama hasilnya ternyata mengejutkan,Ahok lolos dari lubang jarum KPK menyatakan tidak ada korupsi dalam kasus Sumber Waras ini.Pernyataan KPK ini tentu saja membuat nama Ahok makin melambung tinggi,betapa tidak ternyata ahok sesuai image masyarakat yang benar- benar bersih dan lurus.Serangan kedua dari kalangan lawan lawan Ahok tidak kalah hebatnya adalah soal kasus kucuran dana milyaran dari pengusaha ke “teman ahok” teman ahok selama ini dianggap sebagai kumpulan relawan yang secara swadaya bahu membahu untuk mengumpulkan KTP demi meloloskan ahok sebagai calon independent gubernur DKI Jakarta.Target yang harus mereka kumpulkan yaitu sejumlah 1 juta KTP.
            Hal yang mengejutkan terjadi setelah junimart girsang meniup isu bahwa ada pengusaha menggelontorkan dana milyaran untuk teman ahok membuat beberapa teman ahok keluar dari teman ahok dan terbuka secara blak-blakan di meda bahwa teman ahok sejatinya perusahaan yang menggaji orang orang didalamnya bekerja untuk mengumpulkan KTP hingga mencapai target 1 juta KTP.Hal yang mengejutkan dia bilang bahwa KTP yang mereka kumpulkan banyak yang sama,dan bekerja sama dengan oknum di kelurahan untuk jual beli KTP,Hal ini tentu saja sangat mengejutkan masayrakat terutama masyarakat Jakarta.Karena selama ini rakyat berpikir bahwa mereka adalah relawan beneran yang berusaha membantu Ahok untuk mencalonkan diri secara independen dan ternyata mereka adalah sekumpulan karyawan yang digaji tentu ini sangat mengejutkan bagi semua orang.
                   Belum lagi tuduhan adanya kucuran dana dari pengusaha yang terkena kasus reklamasi jakarta yang berhkaitan dengan asisten Ahok sendiri yang bernama Suny Tanuwidjaya,apa benar pengusaha ini berusaha membantu memuluskan pencalonan Ahok dengan kucuran dana yang begitu besar.Andaikata benar pun tentu tidak bisa kita menyalahkan Ahok karena Ahok sendiri bukanlah teman Ahok,dan teman Ahok bukanlah Ahok,mereka adalah sesuatu yang berbeda,namun andaikan terbukti banyak KTP yang sama yang dikumpulkan oleh mereka ini tentu mengurangi keabsahan pencalonan ahok dari jalur independent.
            Jika pencalonan dari independen gagal tentu Ahok akan merubah jalur memakai kendaraan partai.Disini jelas ada 3 partai dibelakang ahok yaitu hanura,nasdem dan terkahir golkar.Dua partai mendukung tanpa syarat yaitu nasdem dan hanura bisa dikatakan kedua partai ini tulus mendukung ahok akrena visi misi mereka hampir sama dengan Ahok yaitu lurus dan bersih,untuk golkar sendiri saya meragukan bisa jadi mereka mendukung ahok karena mereka memang ada maunya,karena survey-survey menunjukkan Ahok unggul dari lawan-lawannya.Jika ahok menang tentu gokar ingin jabatan-jabatan dibawahnya yang bisa mereka ambil.
                Jika melihat lawan-lawan mereka mungkin yang paling mendekati survey adalah Yusril Ihza mahendra,yusrl berani maju melawan Ahok mungkin dikarekan menjalankan misi keagamaan.Kalo bisa memilih pemimpin muslim kenapa harus memilih pemimpin yang kafir,cuma untuk sampai saat ini belum jelas sapa partai yang akan mengusung Yusril sebagai lawan Ahok di pilkada jakarta nanti.
   Lawan yang sangat kuat selanjutnya adalah tri risma harini,mungkin bisa jadi ini lawan terberat dan terkuat Ahok jika bu Risma jadi diusung oleh PDI P untuk maju melawan ahok.Sosok bu Risma yang tegas dan jujur dan lurus serta perhatian dengan rakyatnya sangat disukai oleh mesyarakat mereka berdua memiliki karakter yang hampir sama bisa jadi akan menjadi lawan yang seimbang.Namun saya pribadi meragukan apakah bu Risma bersedia maju melawan ahok ini dikarenakan bu Risma sendiri sangat mencintai rakyat surabaya,dan belum perna membicarakan untuk ikut pilkada dengan warga surabaya sendiri,kecil kemungkinan bu risma bersedia dicalonkanoleh PDI P untuk melawan Ahok.
    Kita kembalikan lagi ke sosok Ahok,Ahok penuh dengan kontroversi karena dia ras cina,dia lurus bersih berani dengan lantang melawan koruptor.Dia tidak segan melawan sapapun yang bersalah,bahkan dia berani melawan tuhan jika tuhan bersalah.Hal hal kontrversial seperti ini juga sangat disayangkan terutama saya pribadi mengapa Ahok sampai membawa-bawa nama tuhan untuk menaikkan citra dirinya sendiri,mungkin dia bisa berasalan tuhan ga perna salah karena tuhan tidak bisa salah makanya dia berani bilang seperti menurut saya pribadi kurang etis juga.Itu salah satu kekurangan Ahok,karena dia sering menggunakan bahasa-bahasa toilet atau bahasa yang kurang pantas diucapkan oleh seoranh pemimpin.
    Selanjutnya kenapa Ahok cina?ini mungkin berpengaruh kepada sebagai orang yang bersifat rasis namun tidak terlalu penting karena rakyat indonesia sendiri sangat toleran walopun dia cina, rakyat indonesia ga terlalu mempermasalahkan itu,permasalahan kedua ahok yaitu dia non muslim,bagi sebagaian masyrakat indonesia ada yang muslim fundamentalis,karena alquran sendiri jelas melarang umatnya memilih pemimpin non muslim alias kafir,karena memilih mereka sama seperti menjadi golongan mereka.Namun rakyat indonesia sendiri walopun mayoritas bergama Islam mereka rata-rata berpikiran terbuka soal agama.Karena sebagian merasa urusan agama tidak seharusnya dicampur dengan urusan politik,namun bagi orang-orang partai ini bisa dijadikan jualan politik untuk menurunkan elektabilitas ahok sendiri,contohnya yusril bisa menurunkan elektabilitas ahok dengan memberi fatwa memilih pemimpin non muslim hukumnya haram.
   Kelemahan ketiga Ahok yaitu mulutnya ga bisa dijaga,sering melontarkan kata-kata kasar yang ga pantas seharusnya diucapkan oleh seorang pemimpin,andai dia bisa menghaluskan lagi ucapan-ucapannya akan lbh baik buat Ahok sendiri,karena orang pemarah adalah karakter tapi menghujat tuhan adalah biadab makanya ahok harus bisa menjaga mulutnya sendiri.
     Kelemahan terakhir ahok terlalu memiliki banyak musuh dengan melawan partai,harusnya dia tidak sefrontal itu melawan partai,boleh menjadi independent tp jangan menunjukkan seolah-olah partai itu isinya koruptor semua,dalam ini seni berpolitik ahok kurang cantik,jadi ada 3 syarat mutlak ahok kalo mau mulus jadi gubernur DKI yaitu
1.jadi muallaf
2.berteman dengan partai politik
3.bicara lebih sopan
Klo nomer 1 ga dilakukan yang masalah,karena itu prinsip masing-masing individu namun nomer 2 dan 3 seharusnya dilakukan ahok untuk tetap menjaga nama baikknya,


tiga syarat ahok menang pilkada dengan mudah